Advertisements

9 Contoh Kalimat Pembuka Pidato Yang Menarik Perhatian Audiens

InfoKekinian.com – Setelah membahas struktur pidato, kali ini kami akan memberikan contoh dari struktur pertama yaitu contoh kalimat pembuka pidato yang bisa kamu jadikan sebagai bahan referensi.

Pembuka pidato merupakan bagian penting dalam sebuah acara besar. Membuka pidato dapat menjadi tugas yang mudah atau sulit tergantung dari beberapa faktor.

Salah satunya adalah materi yang digunakan untuk pembuka pidato itu sendiri.

Struktur Pembuka Pidato
SDI Productions via Canva

Contoh pembuka pidato yang mudah ditemukan adalah pidato kenegaraan yang biasanya dibacakan oleh presiden.

Namun, perbedaan harus diperhatikan ketika membuka pidato dalam acara sekolah yang dibawakan oleh kepala sekolah atau orang yang dipercaya mewakilinya.

Maka dari itu, pada kesempatan kali ini kita akan fokus ke pembahasan tentang kalimat pembuka dalam pidato.

Namun, sebelum memasuki materi inti mengenai contoh kalimat pembuka pidato, alangkah baiknya kita mengulas kembali mengenai materi tentang struktur pembuka dalam pidato.

Struktur Pembuka Pidato

Berikuut adalah beberapa struktur dari pembuka pidato:

1. Salam Pembuka

Struktur pembuka pidato yang umum digunakan adalah salam pembukaan. Pada bagian ini, biasanya terdapat salam yang ditujukan untuk menyambut audiens.

Salam ini ditempatkan di awal saat seseorang memulai pidato.

2. Ucapan Penghormatan

Setelah salam pembukaan, struktur pembuka pidato yang berikutnya adalah ucapan penghormatan.

Dalam bagian ini, biasanya dilakukan dengan menyebut orang-orang yang berjabatan tertinggi, baik yang hadir maupun tidak hadir dalam acara pidato.

Contohnya, saat melakukan pidato di sekolah, ucapan penghormatan dapat dimulai dengan menyebutkan kepala sekolah sebagai pemimpin tertinggi di sekolah, dilanjutkan dengan menyebutkan para guru, dan diakhiri dengan menyebutkan teman-teman yang hadir.

3. Ucapan syukur

Kemudian, salah satu struktur dalam memulai pidato adalah dengan memberikan ucapan syukur.

Ucapan syukur biasanya diberikan oleh orang yang berpidato kepada pendengar yang hadir dan berkumpul dalam acara tersebut.

Contoh Kalimat Pembuka Pidato

Contoh Kalimat Pembuka Pidato
Ibreakstocks via Canva

Sebelum memberikan pidato, persiapan untuk salam pembuka sangat penting agar terdengar mantap dan percaya diri.

Pembuka merupakan bagian pertama yang diterima oleh pendengar, jika pembuka yang baik, akan sangat membantu dalam menyampaikan pidato yang sukses.

Nah, berikut ini adalah beberapa contoh kalimat pembuka pidato dari beberapa situasi:

1. Contoh Pembukaan Pidato Perpisahan Sekolah

Selamat pagi, semuanya.

Terima kasih kepada Bapak/Ibu guru, staf, serta teman-teman yang telah menyempatkan diri untuk hadir.

Pada pagi yang indah ini, marilah kita ucapkan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kehadirannya di sekitar kita, karena berkat dan anugerah-Nya kita bisa berkumpul bersama. Perkenalkan, nama saya ___, seorang siswa kelas ___.

Saya sangat berbahagia diberi kehormatan dan kepercayaan untuk memberikan sebuah pidato perpisahan perwakilan untuk angkatan ____.

Sebelum memulai pidato, ada pepatah yang mengingatkan saya akan perjalanan kita selama ___ tahun bersekolah, yaitu “Perpisahan bukanlah akhir, hanya saja berarti saya akan merindukanmu sampai kita bertemu lagi.”

2. Contoh Pembukaan Pidato Islami

Assalamualaikum Warohmatullahi wabarokatuh

Alhamdulillah, hari ini kita semua masih diberikan kesempatan oleh Allah SWT untuk berkumpul dan menjalani aktivitas kita.

Dan dengan izin-Nya, dari sekian banyak hamba-Nya yang beraktivitas hari ini, bapak/ibu dan teman-teman sekalian yang terpilih untuk hadir di sini.

Semoga kita semua yang hadir diringankan dalam melangkah, hati kita diberikan kelembutan dan umur kita diberikan panjang untuk mempelajari tuntunan agama kita.

Semoga kita juga diberikan karunia Allah, sebagaimana yang dijanjikan oleh Rasulullah Saw, sehingga kita dapat keluar dari sini dengan petunjuk dan kebaikan dari Allah SWT.

3. Contoh Pembukaan Pidato Islami atau Ceramah

Contoh Pembukaan Pidato Islami atau Ceramah
Odua via Canva

Assalamualaikum Wr Wb.

Alhamdulillahi robbil ‘alamin wabihi’ nasta’iinu wa ‘ala ‘umuriddunya waddin, wassholatu wassalamu ‘ala ashrofil ‘anbiyaa’i walmursalin, wa’ala aalihi wasohbihi ajma’iin. Amma ba’du.

Pertama-tama, marilah kita panjatkan rasa puji serta syukur kepada Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat-Nya kepada kita.

Berkat rahmat-Nya kita dapat berkumpul pada pagi yang indah ini dalam keadaan sehat dan baik untuk mengikuti (nama acara).

Dalam ceramah kali ini akan membahas tentang manfaat dan dampak dari berbuat sedekah bagi kehidupan kita di dunia dan akhirat.

4. Pembukaan Pidato dalam Bahasa Inggris Tema Pendidikan

Ladies and Gentleman

Today is November 10, and we are celebrating our Hari Pahlawan.

We must know that our predecessors fought and were willing to sacrifice their whole bodies and soul to expel the invaders from our homeland, Indonesia.

They fought bravely to defend this country’s dignity and, of course, for our freedom.

Even though they were outnumbered and had no weapons on par with our enemies, our heroes did not give up and fought to their last blood.

Therefore, today, I will give a speech to remember their struggle and how important it is for us, the youth, to keep their spirit and courage alive.

5. Contoh Pembukaan Teks Pidato dalam Bahasa Inggris Bertema Etos Kerja

O youths,

How is everyone? I’m sure all of you are in good health. Before I start, do you guys know me?

There is a saying that if we don’t know someone, how can we love them? Therefore, I would like to introduce myself first.

My name is Muhammad Adam Kharisma, and you can call me Adam. I was born on February 17, 1997, in Magelang.

Currently, I’m focusing on business and chicken farming. Do you want to be an entrepreneur like me?

If so, I will share some of my bitter experiences building a business on this occasion. Hopefully, you will be motivated later when you pursue this field.

6. Contoh Kalimat Pembuka Pidato tentang Lingkungan

Contoh Kalimat Pembuka Pidato tentang Lingkungan
Arthon via Canva

Assalamualaikum Warohmatullohi Wabarokatuh

Pada kesempatan yang baik ini, marilah kita ucapkan puji serta syukur kita kepada Allah SWT yang telah melimpahkan nikmat dan hidayah-Nya kepada kita sehingga kita dapat berkumpul dalam keadaan sehat pada hari ini.

Hadirin yang saya hormati, pidato singkat yang akan saya sampaikan kali ini akan membahas pentingnya menjaga kebersihan.

Allah SWT sangat menyukai dan menyayangi orang yang bersih dan suka membersihkan segala sesuatu yang ada padanya.

Oleh karena itu, marilah kita semua mulai menjaga kebersihan kita untuk keselamatan dan kebaikan diri sendiri serta orang lain.

7. Contoh Pantun Pembuka Pidato

a. Pantun Islami

Betemu dengan teman yang lama tak jumpa
Ternyata dia telah menyelesaikan pendidikan hukumnya
Assalamualaikum sahabat-sahabat semua
Semoga senyuman selalu terukir di bibir kita.

b. Pantun Bijak

Mentari baru saja terbit, belum tinggi
Baru sejauh sepanjang lari
Wahai sahabat, selamat pagi
Semoga berkah menyertaimu sepanjang hari.

c. Pantun Lucu

Makan kuaci sambil salto
Membuka permen sambil tiduran
Karena saatnya saya tuk berpidato
Mohon dengar dan diperhatikan

8. Contoh Pembukaan Ceramah atau Pidato Islami

Contoh Pembukaan Ceramah atau Pidato Islami
Odua via Canva

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Puji dan syukur marilah kita panjatkan kepada Tuhan yang Maha Esa, atas karunia-Nya kita semua masih dapat berkumpul bersama dalam rangka mencari ilmu dan bersilaturahmi di majelis yang mulia ini dalam keadaan sehat wal’afiat.

Semoga setiap langkah kita dapat membuahkan pahala yang dapat menghapuskan dosa dan meninggikan derajat di hadapan Allah SWT.

Tak lupa pula, shalawat dan salam senantiasa kita curahkan kepada junjungan Nabi Muhammad SAW, kepada keluarga beliau, para sahabatnya, para tabi’in, tabiut tabiahum, kepada kita semua, serta kepada seluruh umat beliau hingga yaumul qiyamah kelak.

Di awal acara kali ini, marilah kita menata niat bersama untuk selalu menguatkan niat yang melandaskan setiap langkah kita sebagai niat ikhlas karena Allah SWT.

Pada kesempatan ini juga, mari kita bersama-sama menghadirkan hati serta pikiran kita untuk mencari ilmu, serta setelah kembali dari majelis ta’lim ini selalu menerapkan dan mengamalkan ilmu yang kita dapatkan agar menjadi bermanfaat bagi diri kita sendiri maupun orang lain.

9. Contoh Pembukaan Teks Pidato tentang Bisnis

Rekan-rekan yang tercinta,

Pernahkah kamu berpikir mengapa para pengusaha cenderung memiliki postur tubuh yang sehat dan selalu bahagia?.

Hal ini tentu saja karena mereka tidak pernah menjadi pegawai yang harus duduk di kantor sepanjang hari, seperti kebanyakan orang.

Meskipun Saya sendiri adalah seorang pebisnis yang masih harus menghadapi macet setiap hari, meskipun sudah ada AC.

Namun, jika kamu ingin mengikuti apa yang saya sampaikan hari ini, pastikan bahwa kamu tidak menjadi pegawai yang harus duduk di kantor sepanjang hari, karena itu tidak baik untuk kesehatan.

Oleh sebab itu, Saya berdiri di sini untuk memberikan solusi bagaimana enaknya menjadi seorang entrepreneur yang tepat.

Kesimpulan

Itulah sedikit beberapa contoh kalimat pembuka pidato yang bisa kamu jadikan sebagai referensi ketika ingin membuat sebuah pidato.

Dan pastikan jika kamu sudah mengetahui pasar serta tema dari acara tersebut sebelum membuat naskah pidato, hal ini tentunya bertujuan untuk memudahkan kamu dalam membuatnya.