Advertisements

Arti dari 3PL Dalam Shopee

Infokekinian.com – Pada kesempatan kali ini kami akan membagikan arti dari 3PL dalam Shopee, jadi simak artikel ini hingga selesai untuk mengetahui informasinya lebih lengkap dan jelas.

Shopee adalah salah satu pasar internet paling populer di Indonesia. Aplikasi yang berbasis di Singapura ini terkenal sering menawarkan promo-promo yang menggiurkan bagi penggunanya.

Selain itu, popularitas Shopee didorong oleh fakta bahwa Shopee secara teratur merekrut selebriti seperti BTS, Cristiano Ronaldo, dan lainnya untuk menjadi duta merek.

Iklan Shopee dapat ditemukan di mana-mana, mulai dari televisi hingga internet dan aplikasi seluler.

Arti dari 3PL Dalam Shopee

 

Terlepas dari promo-promo yang sangat baik, Shopee terus meningkatkan aplikasinya dan menambahkan fitur-fitur baru yang akan menguntungkan penggunanya.

Ada promo flash sale, fitur diskon koin shopee, dan dompet digital shopee pay misalnya. Selain itu, Shopee memiliki fitur Shopee Pay Later yang memungkinkan pengguna untuk melakukan kredit di platform.

Keberadaan Shopee Express, ekspedisi pengiriman resmi Shopee, kini menjadi fitur terbaru. Selain itu, dibandingkan dengan perjalanan lain, pengiriman melalui Shopee Express lebih murah.

Namun, banyak pengguna saat ini bertanya-tanya apa arti istilah 3PL Shopee. Daripada penasaran, tunggu sampai selesai.

Arti 3PL Shopee

3 PL adalah sebuah istilah yang digunakan dan mungkin pernah kalian lihat dalam fitur Shopee Express.

Yap sama seperti jasa ekspedisi yang lain, jika kita memakai ekspedisi tentu bisa juga melakukan pelacakan paket.

Pelacakan atau tracking disini adalah cara konsumen untuk bisa mengecek secara berkala atau real time dari paket yang dipesan sudah sampai mana. Biasanya status pengiriman akan diupdate saat telah mencapai checkpoint.

Untuk istilah 3PL sendiri adalah singkatan dari 3 (Third) Party Logistics. Jika kita artikan istilah ini adalah jasa ekspedisi pihak ketiga.

Shopee Express sendiri adalah jasa pengiriman itu sendiri. Namun pada beberapa lokasi yang mungkin cukup jauh dan terpencil, Shopee juga tetap bekerja sama dengan perusahaan ekspedisi lain sebagai pihak ketiga untuk meghandle paket dari Shopee.

Loh bukannya Shopee Express sendiri adalah pilihan dari pengiriman saat membuat pesanan? Yap memang Shopee Express sendiri sudah menjadi salah satu jasa ekspedisi utnuk pengiriman paket.

Namun jika kita lihat lagi bahwa fitur ini juga terbilang masih baru, maka akan wajar jika memang jangkauannya masih belum menyeluruh di Indonesia.

Contoh saja untuk Shopee Food misalnya baru tersedia di kota kota besar. Namun tidak meutup kemungkinan untuk kedepanya pasti ada perluasan wilayah kerja dari Shopee.

Istilah istilah yang ada di Shopee Express

Selain istilah 3PL, mungkin kalian juga harus tahu arti dari istilah lainnya di fitur pelacakan Shopee Express. Beberapa istilah lain tersebut diantaranya:

1. 3PL_Delivered

Sepeti yang telah dijelaskan sebelumnya 3PL memiliki arti Third Party Logistics, atau lebih tepatnya ini merupakan pihak ketiga dari Shopee Express.

Jika kalian menemukan status ini dalam pelacakan paket, artinya paket kamu sudah dibawa oleh pihak ketiga Shopee Express. Bisa jadi itu adalah SiCepat, J&T, Pos Indonesia atau yang lainnya.

2. Parcel is in Delivery by Courier.

Artinya adalah Paket telah diabawa dan hendak dikirim oleh kurir ke alamat tujuan.

3. Parcel has Srrived at Transit Station.

Istilah ini artinya adalah paket telah sampai di stasiun transit atau checkpoint.

4. Your Parcel has been Received by Sorting Center.

Artinya paket telah diterima oleh pusat sortir.

5. Your Parcel Has been Picked Up.

Istilah ini artinya adalah paket telah diambil dan akan melanjutkan perjalanan.

6. Order Pick-up Request.

Artinya adalah permintaan layanan pick-up atau permintaan pengambilan paket dari penjual. Biasanya istilah ini ada pada status dari kurir Shopee Express.

Kesimpulan

Itulah sedikit informasi tentang arti 3PL serta istilah lain yang poerlu kamu ketahui dalam pelacakan paket Shopee Express. Dan kamu bisa menggunakan situs Shopee Express untuk melacak keberadaan paketmu.

Demikianlah artikel mengenai Arti dari 3PL Dalam Shopee dan jangan lupa untuk terus kunjungi website Infokekinian.

Karena kami juga memiliki banyak informasi dan rekomendasi lain yang tentunya akan bermanfaat dan membantu sobat kekinian.