Infokekinian.com – Pada kesempatan kali ini kami akan membagikan arti Fragger dan istilah lain dalam PUBG, jadi simak artikel ini hingga selesai untuk mengetahui informasinya lebih lengkap dan jelas.
Game battle royale PUBG merupakan salah satu game online yang paling populer dan banyak dimainkan saat ini.
Game ini, terutama dalam versi mobile-nya, bersinar terang, terutama sebagai salah satu cabang esports yang paling populer.
Di PUBG, seperti di game battle royale serupa lainnya, kita bisa berhadapan dengan pemain lain. Untuk memenangkan setiap pertandingan sendiri, kita harus bisa bertahan sebagai pemain terakhir yang masih hidup untuk mendapatkan Chicken Dinner.
Dalam game PUBG Mobile ini, kita bisa menggunakan berbagai macam persenjataan untuk melawan musuh. Selain itu, pemain dalam game PUBG menggunakan berbagai peran dan istilah.
Fragger adalah salah satu istilah permainan yang paling banyak digunakan. Jadi, di Pubg, apa Fragger itu? Perhatikan sampai akhir.
Arti Fragger PUBG
Istilah fragger ini mungkin tidak kalian temukan di dalam game atau di dalam pertandingan atau fitur aplikasi.
Ini karena istilah tersebut adalah sebuah kata yang memang dibuat oleh para player untuk menunjukkan atau menyebut sesuatu.
Nah untuk arti fragger sendiri di game PUBG adalah istilah yang diberikan kepada player yang memiliki peran untuk bermain agresif dan merusuh.
Biasanya hal ini digunakan ketika bermain sebagai tim. Fragger memiliki tugas untuk maju ke depan lebih dulu dan melakukan plank sementara rekan setim berada tepat dibelakang untuk memberikan backup.
Jadi jika kalian mendapatkan peran untuk menjadi tameng terdepan dalalm sebuah tim dan memancing musuh. Itulah yang dinamakan dengan istilah Fragger dalam PUBG.
Nah di game PUBG sendiri memang terdapat beberapa istilah istilah lain yang juga sering digunakan. Berikut adalah istilah istilah di game PUBG yang wajib kalian ketahui.
Istilah istilah di game PUBG
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya untuk istilah ini adalah kata yang dibuat oleh player. Selain itu istilah khusus ini memang suka digunakan untuk menyebutkan sebuah peran tertentu di dalam sebuah tim. Beberapa istilah lain selain fragger adalah sebagai berikut:
1. Scout
Scout ini memiliki tugas untuk mengecek wilayah. Biasanya dilakukan oleh seorang IGL untuk bisa memastikan lokasi strategis dalam bermain. Sudah pasti scout ini selalu di barisan terdepan.
2. Support
Peran support ini sudah pasti memberikan dukungan terhadap rekan rekan lainnya. Meski terlihat sepele, support ini memiliki tugas yang krusial untuk bsia memberikan back up kepada rekan lainnya berupa back up dalam peperangan maupun dalam ketersediaan sumber daya atau loot seperti amunisi, medkit dan lainnya.
3. Rusher
Rusher ini adalah peran untuk peperangan jarak dekat. Tentunya perlu pemilihan senjata yang tepat dengan aim yang bagus. Dengan begitu tim bisa memenangkan pertempuran jarak dekat dengan baik.
4. Sniper
Berbeda dengan rusher dimana memiliki tugas dalam peperangan jarak dekat, Sniper ini bertugas untuk bisa melancarkan serangan jarak jauh. Senjata yang digunakan juga adalah senjata khusus yakni Sniper.
Kelebihan dari sniper ini sudah pasti adalah damage yang besar, namun memang diperlukan keakuratan dalam skill menembak.
5. IGL
Istilah lainnya adalah IGL atau singkatan dari In Game Leader. Sesuai dengan namanya, peran ini akan menjadi pemimpin dari sebuah tim ketika bertanding. Tugasnya sudah pasti membuat strategi dan menuntun tim menjadi pemenang.
IGL ini seringkali berperan ganda sebagai scout. Ini karena IGL juga pasti melakukan pemantauan pada lokasi strategis yang akan dipakai.
Namun tidak menutup kemungkinan IGL bisa saja berperan juga sebagai sniper, atau rusher tergantung situasi.
Kesimpulan
Itulah sedikit informasi mengenai apa itu istilah fragger PUBG dan beberapa istilah lainnya, yang mungkin menunjukkan role dalam permainan.
Namun karena ini adalah battle royal, maka istilah tersebut lahir dari fungsi dari tiap orang dalam tim itu sendiri.
Demikianlah artikel mengenai Arti Fragger dan Istilah Lainnya di PUBG dan jangan lupa untuk terus kunjungi website Infokekinian.
Karena kami juga memiliki banyak informasi dan rekomendasi lain yang tentunya akan bermanfaat dan membantu sobat kekinian.