Pantun sendiri sebenarnya merupakan sebuah sastra, jadi tujuan lain selain untuk pendidikan, nasehat kebaikan, juga untuk hiburan serta masalah cinta serta kasih sayang. Sedangkan tujuan dari pantun cinta sendiri sangatlah beragam sesuai dengan emosi yang tengah dirasakan saat itu.
Jenis atau ragam pantun percintaan juga bermacam-macam, mulai dari pantun untuk merayu, pantun untuk menyatakan rasa cinta, untuk menyatakan rindu, meyakinkan pasangan, menggombal, dan lain-lain. keberagaman tujuan dari pantun cinta tersebut juga menentukan kata atau isi dari pantun tersebut.
Misal, jika pantun cinta itu ditujukan untuk merayu, maka biasanya akan menggunakan kata-kata yang memuji. Begitu juga sebaliknya, jika pantun tersebut untuk mengungkapkan rasa rindu atau duka, maka biasanya akan menggunakan kata-kata yang sedih atau nelangsa.
Untuk membuat pantun romantis, berikut beberapa tips dan cara yang mudah:
- Buatlah isi pantun sesuai dengan keadaan atau emosi yang tengah dialami
- Gunakan pemilihan kata atau diksi yang sesuai
- Pastikan sajak atau rimanya berkesinambungan satu dengan lainnya
- Gunakan kata-kata pujian dan indah
Untuk lebih jelasnya lagi, berikut beberapa contoh pantun-pantun cinta yang romantis dengan berbagai situasi
1. Pantun Percintaan Merayu
Burung gelatik di atas papan
Paling cocok dijadikan umpan
Adek sangat cantik abangpun tampan
Lebih cocok kalau kita pacaran
Bunga mawar indah berduri
Langit cerah berwarna biru
Kalaulah adek masih sendiri
Bolehkah abang meminangmu
Pantun cinta tersebut lebih cocok digunakan untuk mengungkapkan perasaan ketika mengajak seseorang untuk menjadi kekasihnya.
2. Pantun Cinta Merindu
Bulan purnama di malam minggu
Burung pipit di atas kayu
Apa salah hati merindu
Jika sewindu tidak bertemu
Angin berhembus terbangkan layang-layang
Ombak bergulung di tengah samudra
Setiap malam selalu terbayang
Wajahmu dinda yang jauh disana
Pantun cinta tersebut bertujuan untuk mengungkapkan rasa rindu yang teramat sangat mendalam karena sudah lama belum juga bertemu dengan kekasih pujaan. Pantun tersebut juga menggambarkan perasaan seseorang yang selalu setia menunggu kekasihnya yang tak kunjung kembali.
3. Pantun Untuk Pacar
Malam hari makan acar
Jangan lupa ditambah madu
Cintaku ini sungguhlah besar
Karena hanya kamu dihatiku
Pergi merantau ke kota Jakarta
Perginya naik kereta
Meski orang tua tak berkata iya
Tapi tetapku ‘kan berusaha
Pantun tersebut sangat cocok untuk pasangan dalam saling meyakinkan hatinya dan dalam meyakinkan hati orang tua agar kelak direstui oleh orang tua kekasihnya. Pantun yang pertama sangat tepat untuk suatu hubungan yang tengah mengalami masalah karena pihak ketiga atau karena pertengkaran.
4. Contoh Pantun Buat Pacar Yang Romantis
Memasak air hingga mendidih
Untuk menanak nasi berwarna putih
Janganlah dinda bersedih
Karena hatiku ikut pedih
Dalang wayang bermain golek
Para penonton bersorak ria
Melihat senyum diwajah adek
Hati abang turut bahagia
Pantun percintaan tersebut menggambarkan seseorang yang sangat menyangi kekasihnya. Dimana seseorang itu selalu merasakan apa yang dirasakan kekasihnya. Jika hati kekasihnya tengah bersedi, iapun akan turut bersedih, dan jika kekasihnya bahagia, ia akan turut merasa bahagia.
5. Pantun Cinta Duka
Kura-kura di atas batu
Pergi berjemur dengan angsa
Lima tahun telah menunggu
Tapi kau malah memilih dia
Pergi ke sungai melihat katak
Pergi menjala bajunya basah
Jika hatimu berkata tidak
Apalah daya harus berpisah
Pantun cinta ternyata tak selama indah dan romantis, karena pada sebuah hubungan terkadang ada “batu” yang membuat hubungan itu kandas. Pantun tersebut sangat cocok untuk menggambarkan seseorang yang tengah merasa patah hati atas duka cinta yang sedang dialaminya.
Pantun romantis juga bisa digunakan untuk mengungkapkan rasa cinta kepada pasangannya, agar hubungan akan selalu seperti sedia kala dan menghentikan pertengkaran pada sepasang kekasih.