Advertisements

Theta Cryptocurrency: Mengenal dan Prediksi Harga Coin Theta

Infokekinian.com – Berikut adalah informasi mengenai Theta Cryptocurrency: mengenal dan prediksi harga coin Theta. Simak artikel ini hingga selesai untuk mengetahui informasinya lebih lengkap dan jelas.

Theta (Theta), platform streaming video berbasis teknologi blockchain, tampaknya serius memasuki pasar Indonesia, bekerja sama dengan Indodax, pasar perdagangan aset kripto terbesar di Indonesia.

Ini tidak diragukan lagi bermanfaat bagi pengguna layanan streaming video serta pedagang yang berinvestasi dalam aset kripto atau mata uang kripto.

Theta Cryptocurrency_ Mengenal dan Prediksi Harga Coin Theta

Hal ini karena selain menggunakan layanan video streaming yang disediakan, kami dapat berinvestasi dengan membeli koin kripto yang mereka kembangkan, yaitu koin THETA dan TFUEL. Jika kamu tidak tahu, Theta adalah platform streaming video yang berbasis di San Jose, California.

Infokekinian merangkum apa itu Theta (THETA) dari berbagai sumber agar kamu para pembaca dapat mengetahui lebih jelas dan detail tentangnya.

Tentang Theta Cryptocurrency

Theta (THETA) adalah sebuah platform jaringan streaming video terdesentralisasi dengan menggunakan sistem blockchain khusus yang beroperasi di jaringan Theta.

Jaringan dan protokol Theta sendiri hadir untuk memecahkan berbagai tantangan yang dihadapi industri streaming video saat ini.

Adapun beberapa masalah dan tantangan yang dihadapi oleh industri streaming saat ini ialah:

Kualitas jaringan yang buruk untuk pengiriman konten (CDN) yang menyebabkan buffering ulang suatu video dan waktu buffer yang lama.

Kebutuhan data yang meroket dimana para pengguna menuntut kualitas video streaming 4k, 8k, dan kualitas yang lebih tinggi sehingga menyebabkan jaringan infrastruktur menjadi bottleneck atau macet.

Sistem terpusat dan tidak efisien yang menyebabkan pendapatan si pembuat konten atau platform menjadi lebih sedikit atau berkurang.

Dari permasalahan diatas Theta menawarkan solusi dan pemecahannya dengan solusi pengiriman video peer-to-peer terdesentralisasi dengan menggunakan sistem blockchain asli dan baru dengan memberdayakan para pengguna di jaringan Theta, adapun beberapa manfaat yang dapat dirasakan adalah :

Penonton mendapatkan hadiah sebagai Theta Fuel Untuk berbagi kelebihan bandwidth dan sumber daya, pemirsa sekarang diberi hadiah untuk berpartisipasi dalam jaringan.

Kualitas lebih tinggi, streaming video lebih lancar Jaringan peer-to-peer terdesentralisasi memberikan aliran secara efisien secara global.

Mengurangi biaya pengiriman video streaming Platform video tidak perlu lagi membangun infrastruktur yang mahal, berarti lebih banyak inovasi dan model bisnis yang unik

Theta menawarkan dua cryptocurrency asli mereka, yaitu koin THETA yang digunakan untuk pemungutan suara pada perubahan protokol dan koin TFUEL untuk digunakan untuk melaksanakan transaksi di ekosistem Theta.

Theta juga merupakan perangkat lunak yang bersifat open source dimana setiap orang bebas untuk membuat aplikasi dan layanan baru di atas platform Theta.

Cara Kerja Theta

Theta bekerja dengan adanya dukungan dari tiga grup sektor, yaitu :

  1. Node Validator adalah Perusahaan – Perusahaan yang mempertaruhkan token THETA dan memiliki hak untuk memproses transaksi di jaringan. Node Validator Theta saat ini ialah Google, Sony, Samsung, Gumy, Binance dan Blockchain.
  2. Guardian Nodes adalah kumpulan pengguna Theta yang melakukan pekerjaan untuk memastikan bahwa blok transaksi yang diajukan oleh Enterprise Validator Nodes akurat.
  3. Edge Node adalah berisi para pengguna yang berbagi bandwidth atau merelay streaming video melalui jaringan Theta dan mendapatkan imbalan berupa Token TFUEL.
  4. Theta networking juga memungkinkan para pengembang untuk membangun aplikasi terdesentralisasi di atas blockchainnya. Contohnya termasuk aplikasi distribusi royalti dan mekanisme crowdfunding.

Selain ini para pengguna jaringan Theta dapat mengunduh aplikasi Theta Wallet untuk menyimpan atau mempertaruhkan token THETA dan TFUEL yang mereka miliki.

Alasan Theta Coin Menarik

Inovasi Theta yang dilakukan saat ini tentunya akan merupakan terobosan terbaru dari dunia streaming online dan industri video online.

Dimana yang Theta lakukan saat ini sama dengan cara yang dilakukan oleh Platform video streaming terbesar saat in, yaitu YouTube terhadap streaming video tradisional pada tahun 2005 silam.

Salah satu tantangan terbesar yang dihadapi Youtube saat ini adalah tingginya biaya pengiriman video ke berbagai belahan dunia dan masalah tersebut semakin besar dengan adanya streaming video berkualitas HD, 4K dan bahkan lebih tinggi.

Kehadiran dari Theta sendiri dengan evolusi dan terobosan di dunia streaming video dengan jaringan peer-to-peer terdesentralisasi diharapkan dapat menjadi solusi masalah-masalah yang dialami industri streaming video saat ini dengan pengiriman video yang lebih baik dan biaya yang lebih terjangkau.

Harga Theta (THETA) Di Situs CoinMarketCap

Saat artikel ini dibuat, harga dari Theta (THETA) di situs CoinMarketCap adalah $2.83 USD. Berdasarkan data peringkat cryptocurrency di situs yang sama, Theta (THETA) saat ini berada di urutan ke-45 dengan nilai total kapitalisasi pasar sebesar $2.832.086.269 USD..

Adapun jumlah koin THETA yang saat ini sudah beredar adalah sebanyak 1.000.000.000 koin THETA dengan jumlah maksimal suplai koin yang dibatasi hanya sampai 1.000.000.000 koin THETA.

Prediksi Harga Koin Theta (THETA)

Menurut data yang didapatkan oleh Digital Coin Price berdasarkan data algoritma yang mereka miliki, bahwa koin THETA akan mencapai harga terendah di kisaran harga $24,06 USD dan mencapai harga tertinggi di kisaran $ 29,73 USD.

Harga THETA menurut algoritma akan terus naik sesuai prediksi dimasa mendatang dan bisa dibilang koin THETA merupakan investasi yang menguntungkan.

Adapun beberapa prediksi koin THETA berdasarkan timeline waktu tahunan dalam tujuh tahun mendatang berdasarkan data algoritma dari Digital Coin Price adalah sebagai berikut ini :

  1. Berapa harga THETA (THETA) dalam 1 tahun kedepan? Harga THETA dalam satu kedepan diprediksi bisa mencapai $ 11,27 USD
  2. Berapa harga THETA (THETA) dalam 2 tahun kedepan? Harga THETA dalam dua kedepan diprediksi bisa mencapai $ 14,1 USD
  3. Berapa harga THETA (THETA) dalam 3 tahun kedepan? Harga THETA dalam tiga kedepan diprediksi bisa mencapai $ 12,83 USD
  4. Berapa harga THETA (THETA) dalam 4 tahun kedepan? Harga THETA dalam empat kedepan diprediksi bisa mencapai $ 20,14 USD
  5. Berapa harga THETA (THETA) dalam 5 tahun kedepan? Harga THETA dalam lima kedepan diprediksi bisa mencapai $ 22,62 USD
  6. Berapa harga THETA (THETA) dalam 6 tahun kedepan? Harga THETA dalam enam kedepan diprediksi bisa mencapai $ 18,14 USD
  7. Berapa harga THETA (THETA) dalam 7 tahun kedepan? Harga THETA dalam tujuh kedepan diprediksi bisa mencapai $ 26,23 USD

Kesimpulan

Itulah sedikit informais mengenai Theta Cryptocurrency: mengenal dan prediksi harga, cara kerja, serta hal yang menarik dari Coin Theta ini.

Demikianlah artikel mengenai Theta Cryptocurrency: Mengenal dan Prediksi Harga Coin Theta dan jangan lupa untuk terus kunjungi website Infokekinian.

Karena kami juga memiliki banyak informasi dan rekomendasi lain yang tentunya akan bermanfaat dan membantu sobat kekinian.