Program Linear adalah pelajaran pada Matematika yang akan dihadapi siswa SMA. Program linear dapat ditemui dalam soal cerita sehingga Anda harus memahami dan menganalisis terlebih dahulu permasalahan yang akan diselesaikan. Terdapat contoh soal program linear yang bisa Anda kerjakan.
Program linear akan membuat Anda menemukan titik maksimum atau minimum dalam memecahkan suatu permasalahan. Anda juga akan menemukan banyak jenis soal dan cara penyelesaian yang harus digunakan. Untuk itu, Anda harus memahami setiap jenis soal dari program linear.
Ketika dijadikan soal untuk memasuki perguruan tinggi, Program linear akan dibuat jauh lebih kompleks. Tujuannya adalah agar Anda sebagai calon mahasiswa mengerjakan soal program linear dengan teliti karena banyak sekali jebakan yang bisa membuat Anda salah.
Model Matematika dan Nilai Optimum dari Contoh Soal Program Linear
Model matematika sudah Anda temui sejak bangku SMP. Model Matematika berisi soal matematika dalam bentuk kalimat yang berisi petunjuk dan hal apa yang harus Anda lakukan. Lalu setelah memahami soal, Anda akan mengubah kalimat terebut ke dalam bentuk matematika.
Mengapa harus diubah ke dalam bahasa matematika? Hal ini agar Anda menjadi lebih mudah menyelesaikan pertanyaannya. Dengan bahasa matematika, Anda tidak perlu membaca kalimat berulang-ulang. Hal ini akan membuang banyak waktu Anda.
Lalu Anda akan menemukan Nilai Optimum di Program Linear. Hal ini dapat Anda selesaikan dengan metode grafik yang ada di program linear. Lalu setelah menyelesaikan grafik, akan didapatkan titik-titik sebagai letak nilai optimumnya.
Terdapat cara atau langkah-langkah untuk mendapatkan nilai optimum. Cara pertama adalah dengan menggambar himpunan penyelesaian terlebih dahulu, dan harus berdasarkan syarat. Menentukan perpotongan garis dalam batasan yang disebut dengan titik ekstrem adalah langkah selanjutnya.
Lalu tahapan setelah ini adalah dengan menyelidiki nilai optimum tersebut menggunakan dua cara, yaitu garis selidik dan membandingkan nilai fungsi objek. Dengan menggunakan cara ini, Anda akan mendapatkan jawaban yang benar.
Cara Belajar Program Linear dari Contoh Soal Program Linear
Banyak siswa yang merasa bahwa bab Program Linear adalah bab yang cukup mudah dibandingkan dengan pelajaran matematika yang lainnya. Karena tipe soal yang ada tidak begitu banyak dan tidak begitu membingungkan.
Tetapi, apabila Anda mengalami kesusahan berikut cara belajar program linear untuk Anda agar mudah dalam memahami program linear tersebut. Cara pertama adalah dengan mengerjakan soal yang sangat mudah terlebih dahulu.
Hal ini dikarenakan setiap kemampuan siswa sangat berbeda, sehingga harus mengerjakan soal secara bertahap. Setelah memahami level soal yang mudah, Anda dapat melanjutkan ke level selanjutnya yang jauh lebih kompleks dibandingkan dengan level awal.
Apabila Anda memiliki masalah dalam memahami soal, Anda dapat menemukan soal dengan penjelasan termudah untuk Anda. Banyak yang menjelaskan soal tetapi dengan bahasa yang membingungkan. Hal ini akan membuat pihak yang belajar dengan soal tersebut merasa bingung.
Setelah mendapat penjelasan yang mudah untuk Anda, pindah ke contoh soal program linear yang lain dan kerjakan dengan teliti. Tidak masalah apabila Anda membutuhkan waktu yang lama untuk menyelesaikannya. Ketetapan adalah tujuan utama dalam menyelesaikan matematika.
Contoh Soal Program Linear
Agar Anda semakin mahir dalam program linear, berikut adalah contoh soal.
- Indah ingin membeli x jeruk dan y persik dari toko. Dia harus membeli setidaknya 5 jeruk dan jumlah jeruk harus kurang dari dua kali jumlah buah persik. Jeruk memiliki berat 150 gram dan buah persik memiliki berat 100 gram. Indah dapat membawa pulang tidak lebih dari 3,6 kg buah-buahan.
- a)Tuliskan 3 pertidaksamaan untuk mewakili informasi yang diberikan di atas.
Solusi:
Setidaknya 5 jeruk= x ≥ 5
Jeruk kurang dari dua kali persik: x <2y
Tidak lebih dari 3,6 kg: 150x + 100y ≤ 3600 ⇒ 3x + 2y ≤ 72
Soal di atas adalah contoh soal program linear yang sangat mudah. Tetapi, apabila Anda tidak mengubah soal menjadi model matematika tentu saja akan terasa berat.